inewsrakyat.com (Asahan) Polres Asahana gelar kegiatan pelaksanaan audit kinerja tahap 1 tahun 2023 Itwasda Polda Sumut aspek perencanaan dan pengorganisasian di ruang di Aula Wira Satya Lantai II Polres Asahan Selasa 04/04/2023.
Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhja, SH, SIK, MH mengatakan, kegiatan itu dipimpin Ketua Tim AKBP Elisabet Mutiara, SE EL Plt. Irbid II selaku Katim merangkap Pemeriksa Garkeu, Kompol Ramli Manurung, SE Auditor 2 Itbid 2 selaku Sektim merangkap Pemeriksa Bidang Logistik, Kompol Suryanto, S.T, S.H, M.H Parik 1 Itbid 2 selaku Pemeriksa bidang Operasional, Kompol Parluhutan Panjaitan Parik 4 Itbid 2 selaku Sektim merangkap Pemeriksa Bidang Operasional, Kompol Fredly Parlindungan, S.H, M.H Parik 3 Itbid 2 selaku Pemeriksa Bidang SDM, Kompol Muliani Auditor 1 Itbid 2 selaku Pemeriksa bidang Garkeu, AKP Nova Rosmalina, S.H, M.H Plt. Parik 2 Itbid 2 selaku Pemeriksa bidang Garkeu, Penata TK.I Wardianto S.KOM, M.M PS. Kasubbagrenmin selalu Pemeriksa bidang SDM.
Selain itu turut hadir, Para PJU Polres Asahan, Kapolsek Jajaran Polres Asahan, Anggota Polsek Jajaran Polres Asahan, Para Perwira Polres Asahan, Para Bintara Polres Asahan, dan Para ASN Polres Asahan.
“Dengan adanya kegiatan audit kinerja ini menjadikan evaluasi dan masukan bagi kita di Polres Asahan untuk memperbaiki apa yang menjadi temuan dalam aspek perencanaan maupun pengorganisasian, sehingga ke depannya dapat bekerja lebih baik dan professional dalam pelaksanaan tugas,” ucap AKBP Roman Smaradhana Elhaj SH. SIK. MH.
“Lanjut Kapolres Asahan dengan adanya perencanaan yang baik, kinerja personel dapat terlaksana dengan hasil yang memuaskan, perencanaan inilah yang menentukan berhasil tidaknya pelaksanaan tugas,” Ujar Kapolres Asahan.
Ditempat yang sama AKBP Elisabet Mutiara, SE EL selaku
Katim II Audit Kinerja Itwasda Polda Sumut mengatakan,
Kegiatan kami disini bukan untuk mencari cari kesalahan, namun untuk memeriksa sudah sejauh mana rencana dan pelaksanaan kegiatan yang telah dilaksanakan untuk meminimalisir apabila nantinya ada Audit dari BPK.
“Kegiatan ini seperti melaksanakan konsultasi, berbagi ilmu. Sampaikan apabila ada hal yang tidak sesuai dengan peraturan, kita akan diskusikan bersama.Terkait temuan selama saya menjadi Tim Audit, sudah banyak sekali kami lihat temuan yang berulang karena beranggapan bahwa nantinya pasti Tim yang melakukan audit berbeda lagi dari yang terdahulu.
Semoga tidak ada lagi mindset personil yang seperti itu,” terang AKBP Elisabet Mutiara, SE. EL.
Sekali lagi terimakasih banyak kepada Kapolres Asahan, semoga kegiatan hari ini dapat berjalan dengan baik. (Nasution/INR)