inewsrakyat.com (Asahan) Sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan keluarga besar Polri, Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH yang diwakilkan Kompol Zulhajri, bersama Kompol P.Sitompul, AKP Cecep Suhendra, Briptu Maria, Briptu Dodi Nainggolan, Ny.Cecep Suhendra, Ny.Fitri Bambang
M, Ny.Susan Rikki, dan dr Siti mengunjungi Iptu Berdikari Barus Pama Polres Asahan, dan Aiptu M Sahril Banit Propam Polres Asahan yang sedang sakit di kediamannya masing-masing Senin 10/04/2023.
Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH melalui Kabag Log Polres Asahan
Kompol Zulhajri mengungkapkan kunjungannya tersebut untuk memberikan semangat dan doa kepada anggota yang sedang sakit agar diberikan kesembuhan sehingga dapat kembali melaksanakan tugas mulia sebagai pelayan masyarakat.
“Kami Keluarga besar Polri sudah sepatutnya saling memberikan dukungan satu sama lain, dan kunjungan kami ke anggota Polres Asahan, dengan rhido Allah kami memanjatkan doa semoga cepat sembuh dari sakit,” ucap Kabag Log Polres Asahan.
Tak hanya itu, Kabag Log Polres Asahan juga memberikan motivasi semangat kepada anggotanya yang sedang sakit agar tetap kuat dalam menghadapi sakit yang diderita sembari terus memanjatkan doa kepada sang pencipta memohon kesembuhan.
“Saya berpesan ke Personel Polres Asahan agar terus menguatkan hati, dan timbulkan semangat untuk kesembuhan,” ujar Kompol Zulhajri. (Nasution/INR)i