
inewsrakyat.com (Labura) Ketua Umum Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Al Washliyah, Kakanda Afri Yandi Putra yang akrap disapa AYP kembali bersilaturahmi dengan PW IPA SUMUT dibawah kepemimpinan M. Amril Harahap yang didampingi oleh Wakil Ketua I PW IPA SUMUT, M. Khoir Akmal serta beberapa Pimpinan Daerah IPA yang ada, turut hadir Ketua PD IPA Medan, Ahmad Irham Tajhi dan Ketua PD IPA Deli Serdang, M. Ihza Mahendra di Hotel Madani Medan dalam rangka menjaga persatuan dan merawat keutuhan kader Ikatan Pelajar Al Washliyah, hal tersebut menjadi konsentrasi utama Ketum Afri dalam kunjungan tersebut dengan PW IPA SUMUT dan jajaran, Minggu 30/04/2023.
Dalam pertemuan tersebut Ketua Umum ke Medan, beliau menekankan betapa pentingnya menjaga kerukunan bahkan kebersamaan apalagi menjelang konstelasi pemilihan secara internal maupun eksternal sembari mendengarkan berbagai dinamika dan problematika serta masukan dari wilayah dan daerah
Karena pada prinsipnya, Ikatan Pelajar Al Washliyah adalah organisasi yang terikat antara satu dengan lainnya, maka dari itu disebut sebagai Ikatan, mengutamakan persamaan daripada perbedaan walaupun pada akhirnya kita paham bahwa ” ikhtilafu ummati rahma “, perbedaan adalah rahmat
Bukan hanya itu, hadirnya IPA tentu tidak terlepas dari prinsip dasar Washol yaitu menghubungkan, bukan hanya menghubungkan antara Hamba dengan Tuhan-Nya ( Habuminallah ) melainkan menghubungkan manusia dengan manusia ( Habluminannas ), sampai pada akhirnya kita harus memaknai lagu Mars IPA ” Untuk mempererat Ukhuwah Islamiyah. Tuhan beserta kita “, ujar Kakanda Afri
Kakanda Afri juga berpesan untuk kepada setiap kader yang hadir agar bersikap lebih mendengar dan turun memberikan kontribusi terbaik serta dalam waktu dekat akan banyak agenda maupun program PP IPA dengan PW IPA SUMUT dan Pimpinan Daerah yang hadir dalam mengembangkan potensi dan eksistensi organisasi
Hal tersebut disambut baik oleh M. Amril Harahap selaku Ketua PW IPA SUMUT, Amril siap untuk bersinergi dan berkolaborasi untuk mengaktualisasikan peranan organisasi, satu visi dan misi dengan Pimpinan Pusat dalam mengambil hati rakyat menuju Sumatera yang Bermartabat
M. Khoir Akmal sebagai Wakil Ketua I yang membidangi Kaderisasi dan Organisasi juga menjelaskan kondisi Pengkaderan yang ada, PW IPA SUMUT rutin mengadakan pengkaderan setiap tahunnya dan jumlah database kader dari LKD, LKM maupun LKI, serta beliau meneguhkan komitmen PW IPA SUMUT untuk percepatan regenerasi
Hal tersebut senada disampaikan oleh Ketua Ahmad Irham Tajhi dan Ketua M. Ihza Mahendra untuk tetap satu barisan mendukung penuh sikap dan program Ketua Umum PP IPA dan Ketua PW IPA SUMUT. (Amsar tanjung)