Keluarga Besar FKUB Asahan Mengucapkan Selamat HUT TNI ke-77


inewsrakyat.com (Asahan) Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-77 tanggal 5 Oktober 2022  Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Asahan, H. Humaidy Pansury Pane, berikan ucapan selamat kepada Dandim 0208 Asahan.

H. Humaidy Pansury Pane memberikan Apresiasi kepada Dandim 0208 Asahan atas kenerja yang gigih dalam melaksanakan tugas khususnya di kabupaten Asahan, Rabu 11/01/2023.

“Ucapan dirgahayu TNI ke 77 ini adalah moment penting yang patut kita hargai dan kita hormati, karena momen ini merupakan perwujudan soliditas dan sinergitas antara TNI Polri sebagai aparatur negara dalam melayani masyarakat,” Ucap H. Humaidy Pansury Pane.

“Atas nama ketua FKUB Asahan mewakili dari 6 elemen mendukung penuh kenerja TNI agar kedepannya dengan bertambahnya usia TNI ke 77 makin kuat dan solid sesuai tema TNI adalah kita,” ujar Ketua FKUB Asahan.

Adapun 6 agama yang bergabung di FKUB yaitu, Islam, Keristen, Khonghucu, Budha, Khatolik dan Hindu, semoga TNI selalu di hati rakyat dan dirindukan rakyat.( Sofiandi Nasution/INR).